Sabtu, 13 Maret 2010

TRIK JITU MENDAPATKAN BACKLINK DAN TRAFFIC

 Membahas tentang Backlink memang tidak akan ada habisnya,seperti kita ketahui bahwa PageRank dan hasil pencarian di Google ditentukan oleh backlink yang dimiliki suatu blog,semakin banyak backlink berkualitas yang dimiliki maka peluang untuk mendapatkan PageRank tinggi akan semakin terbuka lebar. Bancklink berkualitas bisa didapatkan dengan one way backlink atau backlink satu arah misalnya dengan berkomentar di blog lain yang mempunyai PageRank tinggi, dan akan lebih baik lagi jika blog tersebut Do Follow. 

Pada artikel sebelumnya saya pernah membahas tentang trik mendapatkan backlink berkualitas dengan cara yang cepat dan mudah dengan bantuan software DISINI dan DISINI. Disamping cara ini ada cara lain untuk meningkatkan traffic dan backlink, yaitu dengan pemasangan link blog anda pada ratusan direktori web gratis dengan praktis dan cepat yaitu dengan menggunakan jasa situs EasySubmits (http://www.easysubmits.com),yang disebut semi-automated submissions, dimana setiap kali melakukan pendaftaran situs anda pada satu direktori, EasySubmits akan mengisi secara otomatis nama situs, link url, deskripsi situs dan kategori situs, tetapi setiap direktori memiliki proteksi dari spam submission dengan pengisian kode CAPTCHA, yang hanya dapat diisi dengan manual, karena itu anda harus mengisi kode tersebut setiap kali mendaftar.



Keuntungan menggunakan EasySubmits adalah :
  • Tidak diperlukan biaya untuk registrasi /Gratis
  • EasySubmits menyediakan ribuan situs direktori yang terus di-update dan memiliki  PR 0 sampai PR 5, dan anda tinggal melakukan pendaftaran situs ke direktori-direktori tersebut
  • Pendaftaran ke direktori tidak memerlukan rediprocal links atau link direktori yang harus terpasang di situs anda.
  • Anda dapat mendaftar secara mudah karena pengisian form sudah dilakukan secara otomatis oleh aplikasi EasySubmits, hanya perlu mengisi CAPTCHA.
  • Anda dapat mengisi sebanyak apapun situs yang anda miliki, hanya perlu meluangkan waktu untuk melakukannya, mungkin sehari 20, 50, atau 100 direktori..terserah anda.
  • Anda dapat meihat status daftar anda pada masing-masing direktori apakah sudah di-approve atau masih pending.
  • Setelah di-approve, maka situs anda akan mendapat backlink gratis.
Saran saya: Untuk pendaftaran pada direktori yang disediakan oleh EasySubmits, anda sebaiknya tidak menggunakan alamat email pribadi, tetapi buat 1 alamat email hanya untuk pendaftaran ke direktori, karena biasanya direktori juga mengirimkan berbagai junk email, spam, dan berbagai promosi ke email anda.

Selamat berburu Backlink gratis.


Saya Sarankan Anda Baca Juga



3 komentar:

TutorialBisnisBlog mengatakan...

nice info,dengan memakai cara ini kegiatan menanam backlink jadi semakin mudah

yandi mengatakan...

mas saya udah download softwarenya udah dibaca petunjuknya tapi kok tidak bisa digunakan

kamto mengatakan...

ok bang langsung praktek

Template by : kendhin x-template.blogspot.com